Diterbitkan Kamis, 26 Agustus 2021 oleh M. Kausar 757 kali dilihat
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi NTB, H. Ridwan Syah, turun gunung untuk memantau langsung pelaksanaan pekerjaan pada Ruas Jalan Provinsi Paket 4 (Rembiga-Pemenang) Program Percepatan Jalan 2020-2022 pada segmen Pusuk di Kabupaten. Pengerjaan keprasan tebing sedang dilakukan di lokasi tersebut saat kunjungan lapangan. Keprasan tebing dimaksudkan untuk mendapatkan 6 meter lebar jalan dan 2 meter untuk bahu jalan.
Pada penanganan paket ini tidaklah cukup dengan melengkapi Readiness Criteria (RC) akan tetapi harus juga mendapatkan izin dari Krama Adat setempat dan sudah menjadi keharusan.
Sebagai informasi bahwa Paket 4 (Percepatan) memiliki total panjang ruas 21,770 km, dalam pembiayaannya selain dari APBD Provinsi NTB, paket 4 juga mendapat bantuan dari dana PEN Daerah untuk penanganan sepanjang 2,265 km dan ditargetkan selesai pada bulan Desember 2021.
Hari Ini : 0
Kemarin : 0
Minggu Ini : 0
Bulan Ini : 1293
Total Pengunjung : 548963
Apakah Website Ini cukup membantu anda dalam mencari Informasi Ke-PU-an ?